DINKES SELENGGARAKAN PELATIHAN KESLING DI MERCURE SAMARINDA

Pelatihan Tenaga Sanitasi Lingkungan (Pengawasan Kualitas Kesehatan Lingkungan)

Samarinda, 28 Agustus 2024. Selama 5 hari petugas sanitasi lingkungan dari hampir seluruh Puskesmas di Kabupaten Kutai Kartanegara mengikuti pelatihan pengawasan kualitas lingkungan bagi tenaga sanitasi lingkungan yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan di Hotel Mercure Samarinda. Acara dibuka oleh Supriadi, Apt selaku Kepala Bidang P3PL yang mewakili Plt. Kepala Dinas Kesehatan pada tanggal 25 Agustus 2024 lalu, dan akan berakhir besok tanggal 29 Agustus 2024.

Tujuan diselenggarakannya Pelatihan ini secara umum adalah Meningkatkan kapasitas peserta dalam melakukan kegiatan pengawasan kualitas kesehatan lingkungan di lingkungan kerja Puskesmas, dan secara khusus yaitu Peserta mampu menjelaskan penyelenggaraan pelayanan Kesehatan lingkungan Puskesmas, Peserta mampu melakukan pengawasan kualitas air minum, Peserta mampu melakukan pengawasan kualitas kesehatan lingkungan pada Tempat Pengelolaan Pangan (TPP), Peserta mampu melakukan pengawasan kualitas kesehatan lingkungan pada Tempat dan Fasilitas Umum (TFU) dan Peserta mampu melakukan Intervensi Kesehatan Lingkungan. 

Selain mengikuti materi di dalam kelas, seluruh peserta juga mendapat kesempatan melihat secara langsung proses pengawasan sanitasi lingkungan di salah satu Puskesmas di Samarinda dan beberapa lokasi lain sesuai kebutuhan kompetensi dari pelatihan ini. 

Posting Komentar

0 Komentar